Setelah cukup banyak mendapat pelajaran, terutama dalam beragama, Dewi mulai kembali ke dunianya. Tapi bukan hal yang mudah, sebab kini segalanya telah berubah.
Dewi muncul seperti sosok baru. Dari cara berpakaian saja begitu banyak perbedaan, ia kini tampil dengan hijab. Ia juga sadar, tak bisa lagi tampil berjingkrak di atas panggung seperti dahulu.
"Saya ingin meriset ulang apa tujuan hidup yang tadinya sangat gue banget. Itu berat banget," katanya saat ditemui di Senayan City, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (17/4/2015) malam.
"Saya dua tahun tak ada di atas panggung, jadi harus mulai dari awal. Saya akan refisi lagi kekurangan, cocok atau tidak. Saya diskusi lagi, agar pemahaman bisa lebih baik," tuturnya.
Perempuan kelahiran 3 April 1980 itu mengibaratkan dirinya tak jauh berbeda dengan seorang anak yang bertumbuh setiap harinya. Berusaha semakin baik adalah salah satu cita-cita yang diidamkannya.
"Setiap hari manusia bisa lebih baik dari hari kemarin. Manusia cuma bisa seperti itu," ujar bintang film '99 Cahaya di Langit Eropa' itu.
(nu2/nu2)