Dagang Tahu, Caisar Bantah karena Faktor 'YKS' Stop Tayang

Jakarta - Si raja joget Caisar kini sibuk berdagang tahu Bandung di kawasan Cimanggis, Depok. Namun menurutnya, bisnis yang baru ia rintis itu bukan karena faktor 'YKS' stop tayang.

"Nggaklah. Setelah YKS saya masih tetap kerja kok ini. Masih off air dan bantuin @Show-Imah," ungkapnya kepada detikHOT, Senin (29/9/2014) malam.


Sudah sebulan ini Caisar telah membuka usaha yang disebutnya kecil-kecilan itu. Caisar juga mengaku sebenarnya usaha tersebut adalah bisnis sang istri, Indadari.


Bintang film 'Jomblo Keep Smile' itu pun mengaku mendukung penuh istrinya itu. Apalagi usahanya itu tak mengganggu pekerjaannya sebagai entertainer.


"Nggak. Saya kerja, ya kerja aja. Warungnya ada yang ngurusin. Kalau nggak istri saya, ada dua orang pegawai yang mengurusi," urai Caisar.


(kmb/ich)