Bagi industri musik Indonesia modern saat ini, vinyl sendiri sebenarnya tidaklah terlalu baru. Banyak musisi 'sidestream' yang merilis vinyl seperti The S.I.G.I.T, White Shoes and The Couples Company, Sore hingga Pandai Besi.
Kini, industri musik mainstream pun sepertinya sudah mulai mencoba tren vinyl. Setelah dari genre musik rock Superman Is Dead telah dulu merilis, kini industri musik pop kehadiran d'Masiv sebagai pionir tren ini.
Namun, Rian Cs enggan menyebut merilis vinyl sekadar ikut-ikutan tren. Bagi mereka ini merilis vinyl merupakan wujud kecintaan mereka dengan rilisan fisik sebuah album.
"Dari dulu kecil kita cinta fisik album bukan ikut-ikutan. Kita suka beli kaset dan CD," ucap sang vokalis, Rian saat mengelar jumpa pers perilisan vinyl 'Hidup Lebih Indah' di kawasan Kemang, Kamis (2/10/2014).
"Dulu sebelum punya penghasilan sedikit-sedikit kumpulin dan sekarang juga masih mencari fisik," sambungnya.
Rian sendiri bersyukur akhirnya vinyl pertama d'Masiv akhirnya bisa dirilis. Ia berharap perilisan tersebut bisa membawa angin segar untuk industri musik Tanah Air.
"Alhamdulilah, semoga ini menjadi bagian berarti untuk industri kita," tuturnya
(fk/ron)