"Untuk Lee Kwang Soo sendiri memang hanya untuk undangan dan media saja. Jadi fans tidak bisa melihat langsung," kata Kimberly, Humas dari Korean Cultural Center selaku salah satu penyelenggara acara ketika ditemui di pembukaan 'Korea-Indonesia Festival' di Lotte Shopping Avenue, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (3/10/2014).
Kimberly menambahkan, Kwang Soo nantinya hanya akan hadir di acara pembukaan '2014 Korea Indonesia Film Festival' saja. Mengingat dalam kesempatan itu, film yang dibintanginya 'Confession' akan ditayangkan sebagai film pembuka festival.
Selain film-film Korea, festival film tahunan yang terselenggara berkat kerjasama Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia dan Kedutaan Besar Korea Selatan untuk Indonesia ini juga akan menayangkan film-film Indonesia. Ini merupakan kali pertama film Indonesia ikut ambil bagian dalam event ini.
Prisia Nasution juga akan hadir sebagai perwakilan aktris dari Indonesia. Film sukses 'Sang Penari' yang dibintanginya juga jadi salah satu film yang diputar dalam festival ini, berikut juga '5 Cm', 'Habibie & Ainun' dan '9 Summers, 10 Autumns'.
(ron/kak)