Gara-gara Hijab Hunt 2014, Nadya Rafika Ingin Cepat Pakai Jilbab

Jakarta - Acara Hijab Hunt 2014 mendapat dukungan dari kalangan selebritis seperti Eka Gustiwana dan Nadya Rafika. Keduanya menilai acara yang diselenggarakan detikforum dan disponsori Wardah itu punya banyak hal positif.

"Menurut aku acara ini bagus. Hijab ini lagi happening banget. Banyak hal-hal positif kalau ikut ini kaya disini ada hijab tutorialnya," ucap Nadya saat ditemui di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Sabtu (14/6/2014).


Nadya menambahkan terselenggaranya Hijab Hunt 2014 itu juga membuktikan kalau wanita berhijab itu modern. Terlebih lagi, kontes tersebut membuat ia ingin berhijab.


"Dengan adanya acara ini juga membuktikan kalau yang berhijab itu nggak norak loh, tapi modern. Jadi ingin berhijab sih," tutur perempuan 24 tahun itu.


Eka sendiri merasa senang andai pemenang dalam ajang Hijab Hunt itu bisa menelurkan suatu karya.


"Bagus kalau nanti ke depannya bisa ada yang keluarin karya atau bisa main film. Saya respect sama wanita yang berhijab," tambahnya.


Baik Eka dan Nadya berharap acara ini bakal terus ada di tiap tahunnya. Sehingga bisa muncul wanita-wanita berhijab yang kaya bakat dan talenta.


"Semoga para hijabers yang terpilih bisa menjadi sosok wanita yang jadi wakil hijabers Indonesia. Wanita hijabers yang bagus dari akhlak, kreatif, dan punya talenta bisa dilahirkan," pungkas Nadya.


(mau/wes)