Suzy 'miss A' Bersedia Menari Seksi dengan Syarat

Jakarta - Maknae miss A Suzy punya janji spesial untuk fans. Yakni ia akan menari seksi dengan kostum Dam Yeo Wool di drama 'Gu Family Book'. Tapi ada syaratnya.

Syaratnya adalah rating yang tinggi. Suzy berjanji akan menari seksi jika rating 'Gu Family Book' berada di atas angka 48,3%.


"Jika rating penonton di atas angka itu, aku akan mengenakan kostum Dam Yeo Wool dan menarikan sexy dance di sini Universitas Konkuk," ujar Suzy dilansir Soompi, Senin (1/4/2013).


Suzy mengunjungi Universitas Konkuk untuk syuting MBC 'Section TV Celebrity Report'. Ia mengenakan dress hitam dipadu jaket militer hijau tua.


Kedatangan Suzy disambut meriah oleh ratusan mahasiswa Konkuk. Ia pun sempat berpose untuk ratusan kamera yang mengarah padanya.


(ast/mmu)