Duduk di Kursi Tantangan, Sandrina Akan Diadu dengan Ardhy Dwiki

Jakarta - Penari cilik Sandrina Azzahra harus terdampar di kursi tantangan dalam ajang Indonesia Mencari Bakat 3 (IMB), Minggu (10/3/2013). Dengan demikian, Sandrina akan diadu oleh Ardhy Dwiki yang pekan lalu bernasib sama.

Sandrina dan Ardhy harus memberikan penampilan terbaiknya minggu depan agar dipilih pemirsa. Nantinya, salah satu diantara mereka yang memiliki polling SMS terendah akan dipulangkan.


Sandrina sebenarnya tampil sangat baik saat membawakan tarian Reog Ponorogo dan berkolaborasi dengan fire dancer Belda. Ia membawakan tarian asli Indonesia tersebut dengan gaya tiga kebudayaan yang berbeda, Jawa, Bali dan Sunda.


Selain itu Sandrina berkesempatan pula menari bersama Agus Bondo penari profesional asal Bandung.


Para dewan juri juga memberikan ulasan baik pada penampilan Sandrina malam ini, namun sayang dukungan melalui SMS dari penonton, menempatkannya pada posisi terendah dengan 26,65 persen.


Sementara Vina Candrawati yang melukis pada sebuah truck besar dan berkolaborasi dengan suaminya pesulap Denny Darko, berada di peringkat kedua dengan raihan SMS 28,57 persen, dan Josua menjadi favorit penonton minggu ini.


Setelah tampil kurang maksimal pada Sabtu (9/3/2013), Joshua memperbaiki penampilannya dalam lagu 'How Deep is Your Love' yang ia nyanyikan bersama grup vokal More Boys.


"Kamu keliatan lebih rileks, kamu juga nyanyinya tenang dengan harmonisasi yang baik. Aku suka sekali," puji Titi Rajo bintang.


Bagaimana perjuangan Sandrina yang akan bersaing dengan Ardhy Dwiki untuk mempertahankan posisinya sebagai salah satu finalis IMB? Saksikan penampilan mereka setiap Sabtu & Minggu pukul 18.00 WIB live dari studio 1 TRANS TV.


(ich/ich)