Trans TV Kembali Berikan Rumah Gratis

Jakarta - Program 'Rumah Gratis' yang ditayangkan Trans TV kali ini ditayangkan dari daerah Gambut, Kalimantan Selatan. Keluarga Bapak Adul yang beruntung mendapatkan rumah untuk ditinggali bersama keluarganya.

Rumah Pak Adul sebelumnya berada di atas lahan gambut yang bukan tanah miliknya, namun rumah tersebut yang selama ini menjadi pelindung dia dan keluarga dari panas dan hujan. Untuk bertahan hidup, Pak Adul adalah seorang buruh serabutan yang tidak tentu pekerjaannya.


Sehari-hari, Pak Adul mencari ikan untuk memenuhi kebutuhan keluarganya. Pak Adul memiliki satu orang istri dan tiga orang anak.


Dalam episode kali ini, tak hanya bapak Adul saja yang ditayangkan. Ada Amel seorang siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang rela mengorbankan waktu bermainnya demi membantu keluarganya. Amel berkeliling untuk berjualan tape di sekitaran rumahnya.


Bapak Amel hanya pedagang pecah belah yang terkadang barang dagangannya tidak laku, sedangkan ibu Amel berdagang sebagai namun dibantu oleh Amel karena kondisinya yang lemah.


Saksikan selengkapnya hanya di Trans TV Sabtu 14 Maret 2015, pukul 17.00 WIB.


(wes/ich)