Ada Keributan Kecil Sebelum Panggung Chaka Khan Dibuka

Jakarta - Lonjakan pengunjung yang terjadi di arena JIEXPO Kemayoran pada Java Jazz Festival (JJF) 2015 hari ke-2 benar-benar drastis. Hampir di semua panggung besar, antrean terlihat membludak.

Salah satu yang antrean panjang terjadi di panggung Chaka Khan. Musisi perempuan kawakan yang didaulat mengisi panggung utama JJF 2015, Sabtu (7/3/2015) menyebabkan sedikit keributan.


Dari pantuan detikHOT, sekitar 45 menit sebelum jadwal, arena luar panggung utama sudah dipadati ribuan penonton. Sampai akhirnya keributan terjadi saat antrean sudah menunggu lebih dari 30 menit.


"Buka... Buka... Buka...," teriak mereka yang lelah. Belum lagi cuaca pun menjadi panas karena penuh manusia.


Keributan pun pecah saat pintu dibuka. Adegan dorong-dorongan dan teriakan caci maki juga terdengar. Mereka yang terjepit berusah mencari pertolongan dengan orang yang di sebelahnya.


Sampai dalam 'pertempuran' masih berlanjut untuk proses mencari kursi. Namun kali ini dengan tenang tanpa huru-hara.


Chakan Khan bersama Incognito sukses tampil mempesona dengan lagu jazz, soul dan funk berkualitas. 'I Feel For You', 'Ain't Nobody' dan 'Sweet Thing' sedikit di antaranya. Penonton tak hentinya bergoyang sembari memuja kagum atas suara Chaka Khan yang seakan tanpa batas tingginya.


Incognito juga sempat tampil solo saat sang 'Queen of Funk' turun minum. 'Hats' dan hits 'Still a Friend of Mine / Calibri' dipilih Incognito. Koor massal pun pecah menggema menjelang tengah malam.


(mif/ich)