Julia Perez Mau Main Film Horor Karena Dibayar di Atas Rp 600 Juta

Magnet film horor di Indonesia ternyata bukan hanya untuk penonton. Namun juga bagi pelaku seni peran di dalamnya.

Meski di Tanah Air film horor banyak yang terkesan murahan, tapi ternyata ada berapa faktor yang membuat aktris dan aktornya mau terlibat. Julia Perez misalnya.


Aktris yang akrab disapa Jupe itu mengaku mau bermain di film horor karena bayarannya yang besar. Bahkan wanita yang pernah menetap di Belanda dan Prancis itu mematok harga minimal Rp 600 juta. Wow!


"Gue mau main film-film kayak gitu asal bayaran gue di atas Rp 600 (juta). Jadi kenapa main film horor, karena film horor yang bikin gue hidup makmur," urainya saat ditemui detikHOT di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.


Banyak film bergenre horor yang sudah dibintangi wanita bernama asli Yuli Rachmawati itu. Setidaknya ada lebih dari sepuluh film bergenre tersebut.


Beranak Dalam Kubur (2007), Hantu Jamu Gendong (2009), Sumpah, (Ini) Pocong! (2009), Kuntilanak Kamar Mayat (2009), Jeritan Kuntilanak (2009), Te(Rekam) (2010), Arwah Goyang Jupe-Depe (2011), Kuntilanak Kesurupan (2011), Pocong Minta Kawin (2011), Rumah Bekas Kuburan (2012), Bangkit dari Kubur (2012), Kutukan Arwah Santet (2012) adalah judul-judul film horor yang pernah dibintangi Jupe.


Terakhir, Jupe membintangi film kolosal besutan Hanung Bramantyo bertajuk 'Gending Sriwijaya'. Lantas apa bayarannya sebesar main film hantu?


"Di 'Gending Sriwijaya' saya dipercaya Hanung bisa bermain di sana. Bayarannya lumayan juga," ucapnya.


(kmb / mmu)