Ini Pembelaan Murid Setia Eyang Subur

Jakarta - Seiring makin derasnya serangan dari kubu Adi Bing Slamet, pembelaan terhadap Eyang Subur pun terus didengungkan dari kubu lainnya. Setelah beberapa murid Subur dari kalangan artis turut membela sang guru, kini ada murid setia Subur bernama Sigit Subangun atau yang akrab disapa Eyang Sigit tampil ke depan.

Sigit yang sudah ikut Subur sejak 1992 itu membantah keras soal tudingan-tudingan yang mengarah ke sang guru. Sigit menegaskan gurunya mengajarkan Islam sesuai dengan ajaran agama.


"Eyang orang alim, Eyang baik, mengajarkan kedamaian, kasih sayang, kemanfaatan, mengajarkan taat kepada Allah, salat lima waktu, mengajarkan berbuat baik, bersedekah. Mintanya kepada Allah," ungkapnya saat ditemui detikHOT di kediaman Subur di kawasan Tanjung Duren, Jakarta Barat, Kamis (28/3/2013) dini hari.


Sigit pun kemudian memaparkan awal perkenalannya dengan Subur. "Saya tirakat di sini waktu itu masih nyanyi sama film. Itu tahun 1992," ungkapnya.


Saat diwawancarai, Sigit memang seperti seorang pengikut setia Subur. Ia tak segan-segan bertanya balik sebagai pengibaratan bahwa Subur tak mengajarkan kesesatan seperti yang dipercaya Adi Cs. Seperti saat disinggung soal penyimpangan agama yang diyakini Adi dan beberapa mantan pengikut Subur misalnya.


"Sekarang saya tanya kamu, saya diajarin salat jangan bolong-bolong, disuruh banyak istighfar, suruh berbuat baik, jangan pelit. Itu menyimpang nggak menurut Anda? Kalau nggak, alhamdulillah," begitu ia mengkuliahi.


Sigit yang berpenampilan layaknya sang guru itu pun membantah semua ucapan Adi selama ini. Menurutnya, semua ucapan Adi tak lebih dari fitnah.

"Adi Bing Slamet mengatakan 'Kata Subur itu, saya salat tidak boleh, zakat tidak boleh, puasa tidak boleh, naik haji tidak boleh' itu fitnah!" tegasnya membela.


"Padahal ngaku islam. Yang ngomong itu namanya Adi Bing Slamet. Itu fitnah atau tidak? Sekarang seluruh Indonesia tahu, omongan Adi Bing Slamet bahwa Eyang Subur melarang salat. Kalau orang Indonesia percaya omongan Adi Bing Slamet, ya dosanya yang nanggung dia," tuntas pria berpeci tersebut.


(kmb/mmu)