Bens Leo: Semua Harus Bayar Royalti Sesuai Pemakaian

Jakarta - Inul Daratista harus berhadapan dengan Yayasan Karya Cipta Indonesia (KCI) karena dinilai tak membayar royalti untuk pemakaian lagu dalam bisnis karaokenya. Semua itu bukan karena faktor Inul.

Pengamat musik Bens Leo menjelaskan bahwa setiap musisi atau siapapun yang memakai lagu karya orang lain harus membayar sesuai dengan porsi masing-masing. Jadi bukan hanya terpatok kepada kasus Inul.


"Semuanya harus tahu akan membayar sesuai pemakaiannya. Bukan hanya kasus Inul tapi semuanya," ungkapnya kepada detikHOT, beberapa waktu lalu.


Bens menuturkan, sistem perhitungan KCI baiknya dilakukan secara online. Langkah tersebut diambil demi menghilangkan persoalan yang selama ini muncul.


"Idealnya semua harus dipakai sistem online ya," jelasnya.


(fk/mmu)