Super Junior Rilis 'Mamacita' Versi Jepang 17 Desember

Jakarta - Diundurnya tanggal wajib militer Shindong tentunya menjadi kabar baik buat para member Super Junior. Alasannya, 17 Desember mendatang mereka akan merilis versi Jepang dari lagu 'Mamacita'.

'Mamacita' versi Jepang akan menjadi single ke-6 Super Junior di Negeri Sakura. Tidak hanya merilis single saja, video musik versi Jepang juga disiapkan oleh SM Entertainment dan AVEX, label Super Junior di Jepang.


Sebuah video promosi pendek untuk 'Mamacita' dirilis secara eksklusif oleh AVEX. Konsep videonya tidak berbeda dengan yang dirilis di Korea September silam. Masih dengan nuansa wild west dan kisah perampokan bank.


Tiga cover album versi Jepang pun dirilis baru-baru ini. Menampilkan grup yang debut di tahun 2005 itu bergaya ala cowboy lengkap dengan senapan.


Perilisan 'Mamacita' di Jepang hanya berselang lima hari dari tanggal pernikahan Sungmin dan Kim Sa Eun yang dijadwalkan 13 Desember mendatang. Namun jangan khawatir ELF, karena meski sudah berstatus suami Kim Sa Eun, Sungmin akan tetap aktif di Super Junior.


Sebelum albumnya dirilis, yuk intip dulu video pendek 'Mamacita' versi Jepang!


(ron/mmu)