'Assalamualaikum Beijing' Berusaha Tampilkan Kisah Cinta yang Tak Klise

Jakarta - Penulis Asma Nadia biasanya lebih sering membuat cerita bernuansa sosial dan potret kehidupan. Ia juga sering menyuarakan luka dan motivasi bagi perempuan dalam buku-bukunya. Lalu, apa yang membuat Asma menulis kisah cinta di 'Assalamualaikum Beijing?'

Penulis berhijab itu mengatakan bahwa ia sering mendapatkan cerita dari banyak wanita yang trauma pada cinta. Selain itu soal persoalan rumah tangga yang membuat luka hati para istri, hingga masalah perceraian.


"Ketidakpercayaan akan cinta juga kasus-kasus perceraian yang merebak, membuat saya merasa harus menulis kisah cinta Assalamualaikum Beijing," kata Nadia dalam situs pribadinya.


"Sebab walau seakan samar, Insya Allah masih ada mereka yang menikah bahagia. Menjaga satu cinta selamanya," tambah Nadia.


'Assalamualaikum Beijing' berkisah tentang seorang wanita bernama Ra/Asma (Revalina S Temat) yang dikhianati kekasihnya, Dewa (Ibnu Jamil), sebulan sebelum pernikahan. Dewa memilih menikahi Anita namun hanya sampai bayi mereka lahir. Ia berencana bercerai demi kembali pada Ra.


Di sisi lain, Asma bertemu pemuda Tiongkok bernama Zhongwen (Morgan Oey) ketika sedang meliput di Beijing. Zhongwen digambarkan sebagai pemuda dengan rahang tegas dan mata cerdas yang bersinar lembut. Butir-butir cinta pun tumbuh diantara keduanya.


"Assalamualaikum Beijing bercerita tentang kisah cinta yang tidak klise, Insya Allah. Juga bagaimana seorang mualaf berproses," lanjutnya.


Sesuai judulnya, film arahan sutradara Guntur Soeharjanto itu melakukan sebagian besar pengambilan gambar di Beijing, Tiongkok. Rencananya film tersebut akan tayang di bioskop pada 30 Desember mendatang.


(ich/ich)