Suka Sejak Awal, Sofie Angel Puji Enji Ganteng dan Cool

Jakarta - Perempuan bernama Sofie Angel mengaku tengah dekat dengan Enji eks suami Ayu Ting Ting. Menurutnya sejak awal Enji muncul di media, Sofie sudah suka.

"Kalau Sofie dari awal admire, sempet ngefans pas nongol di media. Dia itu cool, ganteng," puji Sofie ditemui detikHOT di Margo City, Depok, Selasa (30/9/2014).


Bila merujuk pernyataan itu, maka Sofie sudah jatuh hati dengan Enji sejak bersama Ayu Ting Ting. Enji memang menjadi sorotan semenjak menjadi pacar Ayu, yang saat itu juga sedang melejit.


Menurut Sofie, sosok Enji mewakili kriteria pria idamannya. Sejak sering bertemu di klub moge, kedekatannya dengan Enji pun terjalin.


"Ya suka. Dianya juga single, tapi karena dia sendiri jadi nggak ada pikiran ke mana-mana lagi, pengen tetap sama dia, dan dia welcome juga," ungkapnya.


Sofie memang masih malu-malu mengakui dirinya berpacaran dengan putra mantan Kapolri Bambang Hendarso Danuri itu. Tapi yang pasti, sejauh ini ia masih nyaman dengan hubungannya itu.


(kmb/mmu)