Ini Tamu Spesial di 'Seberkas Cahaya: A Ballet Tribute to Chrisye'

Jakarta - Jika pementasan 'Seberkas Cahaya: A Ballet Tribute to Chrisye' di Jakarta beberapa waktu lalu dibawakan dengan live orchestra, maka pertunjukan di Surabaya akan sedikit berbeda. Tidak akan ada live orchestra, instrumental klasik maupun pop.

Pertunjukan yang digelar di Surabaya pada 14 Februari 2015 nanti akan menampilkan sebanyak 15 lagu di atas panggung balet. Untuk memeriahkannya, akan terdapat tamu spesial. Siapakah?


Tamu spesial tersebut adalah Andien dan Bams yang akan menyuguhkan vokal berbeda. "Mereka akan menyanyikan lagu-lagu Chrisye dan saat jeda akan menyanyi dengan live band," ucap produser Ella Meigita dalam siaran pers yang diterima detikHOT, Jumat (30/1/2015).


Baca Juga: 'Seberkas Cahaya: A Ballet Tribute to Chrisye' Hadir di Surabaya


Ella mengatakan pertunjukan ini berawal dari kekagumannya terhadap karya Chrisye. Sehingga terpikir ingin mengapresiasinya dalam wujud yang berbeda. "Tari balet yang saya pilih karena belum pernah ada sebelumnya," katanya.


Konsepnya sendiri dipadukan dengan tata suara, tata cahaya, tarian, dan visual yang memukau. Pentas 'Seberkas Cahaya: A Ballet Tribute to Chrisye' akan digelar sebanyak dua kali pada 14 Februari 2015 pukul 16.00 dan 20.00 WIB di Ballroom 89 Ciputra World, Surabaya. Sedangkan tiketnya dijual seharga Rp 275 ribu dan Rp 385 ribu.


(tia/mmu)