8 Perempuan Cantik Wakili Indonesia di Panggung Michael Buble

Jakarta - Rangkaian konser tur Michael Buble 'To Be Loved Tour' menyambangi Jakarta Kamis (29/1) malam. Di atas panggung megah itu ada pemandangan menarik.

Bukan tata visual atau lampu yang sudah pasti mempesona, tapi ada wajah pribumi yang tampak jelas di atas panggung ICE BSD City, Tangerang sebagai lokasi konser. Delapan perempuan cantik asli Indonesia ternyata ambil bagian di konser perdana Buble.


Delapan orang itu adalah bagian dari babak 'string section' Buble. Mereka bertugas memainkan biola dan cello untuk mengiringi lagu-lagu seperti 'Feeling Good' dan 'I've Got the World On A String'.


"Jakarta, persilakan aku memperkenalkan para perempuan di sana. Mereka adalah 'string section' dan mereka semua berasal dari Jakarta," ujar pelantun hits 'Home' itu sambil menunjuk para Srikandi malam itu.


Penonton kemudian berdiri memberikan tepuk tangan yang meriah. Kekaguman ribuan orang itu bertambah, tidak hanya karena Buble tapi juga kualitas musisi lokal yang dilirik secara internasional.


Musisi 39 tahun itu membagi musiknya ke dalam tiga bagian. Ada band, 'horn section' dan 'string section'.


Selama kurang lebih dua jam, Michael Buble menyihir penggemarnya dengan lebih dari 20 lagu. Musikalitas tingkat tinggi ditambah 'banyolan' sang idola, membuat konser tadi malam terasa istimewa. Buble sempurna satu paket sebagai seorang seniman.


Lagu 'Cry Me A River', 'Save the Last Dance For Me' serta 'A Song For You' didaulat menjadi sajian penutup konser.


"Terima kasih, thank you, Jakarta. Ini kedatangan pertamaku, tapi aku menjamin ini bukan yang terakhir. Aku akan kembali," tutup Buble sebelum menghilang dari panggungnya.


(mif/fk)