Maka, penyanyi berusia 47 tahun itu pun rela mengasah diri dengan belajar tari. "Saya dikasih kepercayaan, meski latihan cukup melelahkan. Tari Bali banyak memerlukan tenaga," ujarnya saat ditemui usai jumpa pers di The Cone, fX, Jakarta, Rabu (21/8/2013).
Bagi pelantun 'Bahasa Kalbu' itu, diminta menari sebenarnya bukanlah hal pertama yang harus ia lakoni. Titi yang sebelumnya juga tergabung dalam grup 'Swara Mahardika' yang dikomandoi Guruh tersebut juga pernah aktif menari.
Ia pun berharap, hasil dirinya latihan menari akan membuat penampilannya sempurna dalam pagelaran 'Sri Mimpi Indonesia' nantinya.
"Ingin sekali dalam suatu konser nari, tapi nggak ada kesempatan itu. Ya akhirnya di sini kesempatan itu. Saya nggak mau mengecewakan," papar Titi.
(doc/mmu)