Sebelum Meninggal, Kris Biantoro Ingin Rilis Album

Jakarta - Selain MC, Kris Biantoro juga sangat populer sebagai penyanyi. Sebelum meninggal, Kris memiliki keinginan untuk merilis sebuah album.

Hal itu diungkapkan oleh musisi sekaligus sahabat Kris, Didiek SSS saat ditemui di rumah duka, Kompleks Bukit Permai, Cibubur, Jakarta Timur, Selasa (13/8/2013).


"Dia ingin merilis album terakhirnya yang isinya musik dari dia remaja sampai sekarang," ujar pemain saksofon itu.


Sepanjang kariernya, Kris memang sempat merilis beberapa lagu, di antaranya, 'Mungkinkah', 'Jangan ditanya kemana aku pergi', 'Angela', 'Juwita Malam', 'Answer me oh My love' dan 'The Impossible dream'.


Tak hanya album, bersama teman-temannya, Kris juga berniat untuk menggiatkan lagi organisasi Perfomer's Right Society of Indonesia. Organisasi tersebut bertujuan untuk melindungi hak-hak pekerja seni.


"Dia prihatin kenapa pekerja seni di masa tua tidak sedahsyat dulu, dilupakan orang. Dia nangis kalau cerita itu ke saya. Dia bilang tidak cari secara finansial, tapi dia prihatin," jelas Didiek.


"Dia mau memperjuangkan artis lama seperti penyanyi dan pemusik karena KCI selama ini kan buat pencipta lagu. Dia orang yang punya prinsip banget, dia seniman sejati sebenarnya," tandasnya.


(hkm/fk)