"Ada yang nawar Rp 100 juta, ada yang minta bantuan Rp 20 juta untuk nolongin aja. Itu biasanya yang nawar gitu artis-artis baru," ungkapnya saat ditemui di kawasan Pondok Gede, Jakarta Timur, Senin (2/2/2015) malam.
Baca Juga: Fanny Bauty Resmi Menikah Lagi dengan Bule Belanda
Pedangdut yang terkenal dengan goyang patah-patahnya itu juga menuturkan, dirinya belum berani melepaskan anak-anaknya kepada produser. Meski pun anaknya masuk label, Annisa mengaku akan tetap turun tangan.
Lihat Foto: Ini Dia Duo Seksi Victoria Angel
"Aku ngeri anak-anakku dikasih ke produser, takutnya gitu. Makanya aku rela keluarin uang, modalin mereka untuk prestasi," ujarnya.
"Aku jaga anak yang masih kecil-kecil, muda-muda. Takutnya mereka khilaf, uang pun aku batasi ke mereka. Aku nggak mau mereka kena pergaulan negatif," tuturnya.
(nu2/mmu)
