Jakarta - Jono 'GBS' kini sudah resmi bercerai dari sang istri, Fauziah. Hari ini Jono pun membacakan ikrar talak di Pengadilan Agama Jakarta Timur. Jono sendiri mengaku masih bingung dengan situasi pasca dirinya telah resmi bercerai.
"Proses talak tadi nggak sampai 3 menit, baca ikrar kemudian salaman. Saya masih bingung kan masih nggak tahu ya," katanya, Selasa (3/5/2015).
Lebih lanjut Jono mengatakan, setelah menjadi orangtua tunggal dirinya mulai membiasakan mengerjakan apa-apa sendiri. Termasuk dengan menyiapkan peralatan sekolah sang buah hati.
"Jadi single parent dua bulan sejak Februari Fauziah ke Aceh. Awal-awal agak susah karena harus bangun jam 5 pagi menyiapkan bekal dan segala macamnya," urainya lagi.
Namun seiring berjalannya waktu, Jono mulai terbiasa dengan keadaan yang ada. Ia pun mencoba perlahan menata kembali hidupnya yang baru.
(wes/mmu)
