Noh Salleh, Aroma Musik Nusantara Si Pelancong dari Negeri Tetangga

Jakarta - Industri musik Asia khususnya Asia Tenggara memang masih belum terlalu terdengar nyaring di kuping dunia. Tapi di antara 'serumpun' beberapa musisi mulai menunjukkan kualitasnya.

Salah satu negara yang disebut tengah berkembang lewat industri musik tak lain adalah Malaysia. Tak melulu dengan suguhan musik Melayu, di balik itu semua ada suguhan musik lain yang berbeda.


Seperti apa yang disajikan oleh grup band bernama Hujan yang konon tenar di kalangan industri musik indie Malaysia itu. Grup band tersebut dimotori oleh sosok pria bernama Noh Salleh yang tercatat sebagai songwriter dan juga vokalis grup band itu.


Tapi detikHOT kini mencoba untuk 'menceraikan' antara Hujan dan Noh. Membahas lebih dalam dari sosok Noh yang kini tengah coba-coba 'bermain' sendiri.


Lewat sebuah Extended Player (EP) bertajuk 'Angin Kencang', Noh mencoba menampilkan musik kegemarannya. Tapi juga bukan penegasan bahwa dirinya membelot fokus berkarier solo dan keluar dari Hujan.


"It's side project bukan project tetap. Hujan masih ada dan tetap ada terus," ucap Noh saat ditanya alasannya berkarier solo saat berbincang dengan detikHOT belum lama ini.


Perbincangan yang terjadi dengan Noh seperti menggambarkan betapa musik indie juga memiliki pengaruh besar di industri musik Malaysia. Jadi bukan hanya musisi mainstream seperti Krisdayanti, Rossa atau pun Cakra Khan yang jadi magnet di Malaysia.


Seperti apa perbicangan lintas negara dengan topik musik sama. Simak terus kisahnya di Main Stage hari ini!


(fk/dar)