Film akan berlatar Jakarta masa kini. Empat wanita muda bersahabat sangat dekat diprotes oleh pasangannya masing-masing karena berjualan busana muslim.
Yang jadi masalah bukan barang dagangannya, tetapi bisnis mereka yang ternyata berkembang dan melebihi kesuksesan para pasangan laki-lakinya. Para laki-laki ini perlahan-lahan merasa harga dirinya terkikis, apalagi mereka yang sudah menjadi kepala keluarga.
Film ini dibintangi oleh Carissa Puteri, Zaskia Mecca, Nino Fernandez, Omesh, hingga Mike Lucock. Zaskia mengatakann film 'Hijab' ini mencoba menjawab keraguan para wanita berkeluarga yang tetap menjalani karirnya.
Di era sekarang, kata Zaskia, istri ada yang penghasilannya melebihi suaminya. Dan kondisi itu yang terkadang membuat sang suami tersinggung.
"Tapi kan di dalam Islam, wanita memiliki kesempatan untuk mempelajari berbagai pengetahuan dan berusaha menjadi yang terbaik untuk suami. Nah di film ini dijelaskan cara menyelesaikan permasalahan di rumah tangganya," ujar Zaskia dalam sebuah kesempatan.
Film 'Hijab' dijadwalkan tayang pada 15 Januari mendatang.
(ich/mmu)