Tapi karena tengah ruwetnya atmosfer di Senayan, Krisna juga mengaku memang wajar jika dirinya masih menerima gaji minim. Sebab dirinya pun belum benar-benar bekerja.
"Udah ada banyak kemajuan dalam diri saya, jalan pikiran saya, mental saya, wawasan saya ada kemajuan. Tapi kerjanya sendiri belum ada karena kita tahu sendiri masih kisruh, ribet, dan ruwet antara KMP dan KIH, jalan keluarnya belum tahu," ungkap Krisna di Senayan, Jakarta, Senin (3/11/2014) malam.
Sebelumnya kader dari PKB itu menyebut gaji sebagai anggota legislatif tak besar. Padahal diketahui, wakil rakyat saat ini memang baru hanya diberi gaji pokok dahulu lantaran alotnya kubu KMP dan KIH.
"(Di DPR) dapat Rp 2 juta. Nah saya harus bayar ini-itu Rp 8 juta. Jadi pusing kalau cuma dapat Rp 2 juta, saya juga udah nggak syuting. Gaji DPR besar itu nggak. Itu kecil. Dibandingkan dengan saya sinetron itu lebih besar," akunya.
Diketahui, jika dikalkulasi, maka saat ini anggota DPR padahal dapat membawa pulang uang sebesar Rp 70 juta setiap bulannya.
(kmb/mmu)