Tren Rambut Biru ala Nicole Richie dan Lance Bass 'N Sync'

Jakarta - Tren rambut selebriti selalu menarik untuk diikuti. Kali ini Nicole Richie dan salah satu pentolan grup 'N Sync, Lance Bass, mengganti warna rambutnya menjadi warna biru.

Nicole tampil untuk pertama kalinya dengan warna rambut baru di acara 'Good Morning America' pada Senin (7/7/2014) waktu setempat. Bulan lalu, putri dari penyanyi Lionel Richie tersebut sempat mewarnai rambutnya menjadi biru namun Nicole pun berubah pikiran dan segela mengembalikan rambutnya ke warna semula.


Ibu dua anak tersebut memang sudah lama terkenal sering gonta-ganti warna rambut. Seperti pada Maret lalu, Nicole tampil dengan rambut warna ungu.


Tak berbeda dengan Nicole, Lance Bass juga ikut-ikutan mengubah warna rambutnya menjadi biru. Pelantun hits 'This I Promise You' tersebut mendokumentasikan warna rambut barunya melalui foto yang diunggah pada akun Instagram pribadinya.


Jadi, siapa yang paling pantas berambut biru menurut Anda?


(kmb/mmu)