Ia yakin dirinya akan terbebas dari jerat hukuman. Namun, jika pembelaannya diterima oleh majelis hakim, Eza mengaku belum siap untuk bekerja kembali. Kenapa?
"Kalau untuk itu nggak mungkinlah karena aku butuh pemulihan dulu," papar Eza saat ditemui usai sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (27/5/2013).
Ia juga tidak tahu berapa lama waktu pemulihan yang diperlukannya. Satu yang pasti, kini dirinya hanya fokus terhadap masalah yang tengah membelenggunya.
"Sebisanya saja, sekarang tenang, membaik keadannya, bisa ketawa sama keluarga, teman. Tetap itu fokus utama masalah ini dan keluarga," paparnya.
Selama empat bulan di dalam penjara sejak ditetapkan sebagai tersangka, Eza mengaku tegar. Menurutnya, ada dua hal yang membuatnya kuat.
"Keluarga dan karier. Dari keluarga mereka sabar mendoakan saya yang terbaik. Mereka men-support pekerjaan saya dan fans saya juga banyak yang menjenguk saya. Mereka sering datang, saya bahagia dengan kedatangan mereka. Mereka bilang ke saya, sabar," tuturnya seraya tersenyum.
(wes/mmu)
