Foto Perdana Nicki Minaj di Lokasi Syuting 'The Other Woman'

Jakarta - Nicki Minaj tampak bekerja keras untuk debut aktingnya di film Cameron Diaz “The Other Woman”. Baru-baru ini ia terlihat di lokasi syuting.

Gambar terbaru diambil pada 23 Mei, memperlihatkan pelantun “Starships” mengenakan wig hitam lurus dan menyembunyikan kostumnya di balik jubah beludru berwarna biru. Ia berperan sebagai asisten Cameron Diaz.


Tapi, itu bukan satu-satunya gaya rambut yang dia telah pamerkan. Rapper ini juga memamerkan tampilan pirang bergelombang seperti Rapunzel dan wig platinum dengan poni pada hari sebelumnya.


“The Other Woman” diarahkan oleh Nick Cassavetes, orang di belakang “My Sister’s Keeper" dan juga menampilkan Leslie Mann, Nikolaj Coster-Waldau, dan Kate Upton. Dalam film tersebut, Minaj memainkan asisten Diaz yang memiliki pendirian di sebuah firma hukum.


Diaz menyadari bahwa kekasihnya sudah menikah. Kemudian dia bergabung dengan istri laki-laki tersebut untuk membalas dendam.


Film yang akan mempertemukan kembali Cassavetes dan Diaz ini akan diproduseri oleh Julie Yorn dengan naskah yang ditulis oleh Melissa Stack.


Drama komedi ini dijadwalkan untuk tayang di AS pada 25 April 2014.


(ich/mmu)