"Aku tidak sampai sejauh itu," ucapnya dalam episode 'Beatles Code 2' pada Senin (6/5/2013) kemarin.
Hyomin melanjutkan dengan pengakuan bahwa dirinya memang memiliki banyak teman yang gemar berpesta. Namun ia tak pernah melakukan hal buruk yang ekstrem, seperti melakukan kekerasan pada siswa lain.
"Aku sebenarnya berharap agar orang yang mengaku diserang olehku akan muncul," ucap penyanyi yang mendapat pelatihan dari JYP Entertainment itu.
Mengenai dirinya yang suka pindah-pindah sekolah, menurut Hyomin itu tak ada hubungannya dengan perilakunya. Ibunda Hyomin hanya ingin pendidikan terbaik untuk anaknya.
"Dia hanya ingin aku ada di sekolah yang lebih baik. Sebenarnya aku tak ingin bicara mengenai rumor ini, aku tak mau berbicara buruk tentang teman-temanku," ucapnya lagi yang diiringi bulir-bulir air mata.
(ich/mmu)
