Sebagai band yang lahir dan tumbuh di Jakarta, cita - cita terbesar Slank yang belum kesampaian untuk mengadakan konser tunggal di Gelora Bung Karno.
"Kita pengen ulang tahun ke -30 nanti diadain di GBK. Stadion terbesar di Indonesia dan kita pengen semangat Bung Karno juga ikut menggolara malam itu." jelas drumer Bimbim saat ditemui di Potlot, Duren Tiga, Jumat (17/5/2013).
Keinginan ini cukup beralasan, pasalnya Slank yang sudah menjejaki ratusan panggung di Indonesia, tapi belum pernah sekalipun menginjakkan kakinya di stadion nomer satu itu.
"Terserah mau di pinggir lapangan atau di tengah, yang penting di GBK!" Tambah Ivanka lagi.
Bicara tentang venue tak lengkap jika tidak bicara mengenai pengisi acara, selain sang tuan rumah, acara itu juga rencananya akan diramaikan oleh seluruh artis yang dulu tinggal dan merintis karirnya dari Potlot. Untuk mewujudkan itu, Slank secara pribadi sudah 'sounding' ke beberapa nama.
"Kita akan ajak semuanya, nggak cuma Bongki, Indra, Pay tapi juga Opie, Njet, Anang, Iwa K, Anda, ya banyak lah. Nanti kita lihat siapa yang available." tandas Bimbim.
(fk/fk)