Gara-gara memberi judul lagunya dengan 'Autis', band tersebut mendapatkan petisi. Tentu bukan semata karena judul lagunya. Isi lagu tersebut juga dinilai menyinggung keberadaan kaum autis.
Petisi yang menolak lagu tersebut disampaikan lewat situs change.org. Petisi tersebut diberi judul 'Menuntut pihak Nagaswara Music Corp untuk menarik lagu Autis yang dibawakan oleh Grup Band Souqy dari peredaran, dan meminta keduanya untuk menyampaikan permohonan maaf di depan publik.'
Menurut petisi tersebut, pemakaian kata 'autis' dalam lagu itu tidak tepat. Berikut penggalan liriknya:
'Dasar kau autis, dipanggil-panggil tak rungu dicolek-colek tak hiraukan. Kau malah asik sendirian ku banyak bicara sampai-sampai mulutku berbisa namun kau tetap saja begitu. Tetap saja asik sendirian menyebalkan dirimu sangatlah menyebalkan membosankan dari pagi siang hingga malam,' potongan lirik 'Autis'.
Sampai saat ini baik pihak Souqy maupun label Nagaswara yang menaunginya belum memberikan tanggapannya atas petisi itu. Namun, yang pasti petisi itu sudah disiarkan sejak awal tahun ini.
(fk/mmu)