Keluarga Harapkan Keadilan di Kasus Pencucian Uang Eddies Adelia

Jakarta - Eddie Adelia tidak sendirian menghadapi kasus tindak pidana pencucian uang (TPPU) yang tengah membelitnya. Di belakangnya ada keluarga dan para sahabat yang tak henti memberikan dukungan.

Sang ayah, Ismail Johan pun terlihat menemani putrinya kala menghadiri sidang perdananya di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (12/11/2014). Ismail pasrah dan percaya pada pengadilan, namun bukan berarti ia tak punya harapan.


"Saya harapkan keadilan, dakwaan itu bisa 100 persen betul, bisa 100 persen tidak betul, bisa juga betulnya cuma 25 persen. Oleh karena itu tergantung pengadilan, mudah-mudahan bisa berjalan baik," ungkapnya.


Ismail pun menuturkan, selama mendekam di penjara, Eddies tidak pernah mengeluhkan hal-hal yang aneh. Setiap ia menjenguk putrinya itu, Eddies hanya meminta untuk dibawakan makanan saja.


"Saya kira yang dikeluhkan tidak ada ya, kecuali makanan. Dia selalu minta dibawakan makanan, itu saja," ucapnya.


(dar/mmu)