Jakarta - Bertemu di Norwest Christian College, Australia, Luke Hemmings (Vokal, Gitar), Michael Clifford (Guitar,Vokal) dan Calum Hood (Bass, Vokal) main musik bersama. Mereka mengibarkan nama 5 Seconds of Summer.
Pada 2011, mereka pun akhirnya naik panggung musik. Formasi mereka sempurna setelah Ashton Irwin masuk menjadi personel tambahan sebagai penabuh drum.
"Kita bersama sejak kuliah dan akhirnya kita putuskan main band bareng," ucap Luke beberapa waktu lalu.
Setelah itu, mereka mencoba mencuri perhatian lewat YouTube. Meng-cover lagu Mike Posner 'Please Don't Go' dan Chris Brown 'Next to You' membuat mereka semakin dikenal.
Namun, kisah grup band asal Sydney, Australia itu belum selesai. 5 Seconds of Summer sukses merilis album dan memuncaki Billboard 200 untuk pertama kalinya.
Seperti apa kisahnya hingga sukses memuncaki Billboard? Simak terus hari ini!
(fk/mmu)