Di penampilan perdananya lewat video musik 'Move', 4L tampil habis-habisan mengumbar keseksian. Tidak cuma itu saja, koreografi yang mereka bawakan pun terkesan erotis.
Konsep video musik 'Move' memang diakui manajemen mengambil tema lesbian. Mengenai hal ini, manajemen berkilah bahwa mereka punya strategi tersendiri dengan menggunakan konsep yang provaktif tersebut.
"Kami ingin menampilkan keseksian yang liar dengan lebih banyak mengekspos tubuh para member," kata perwakilan manajemen ketika perilisan teaser video 'Move' pada 28 Juli lalu. Wajar jika mereka menyebut teaser tersebut barulah sekedar 'puncak gunung es', karena video musiknya memang teramat erotis.
Chany, Yeseul, J-Na dan Jayoung tampil dengan pakaian mirip lingerie berwarna hitam dalam video musiknya. Dengan set video musik yang sangat sederhana, video berdurasi 4 menit dan 6 detik itu sukses ditonton sebanyak 2.619.823 kali sejak dirilis 1 Agustus sampai berita ini diturunkan.
Lagu 'Move' sendiri sebenarnya tipikal lagu-lagu KPop kebanyakan. Namun, yang membuat 4L menarik perhatian sepertinya bukan lagu dan kemampuan vokal mereka (tak ada nada-nada tinggi yang menantang di lagu ini bahkan rap-nya pun terbilang sangat biasa), melainkan konsep video musik yang berlebihan memamerkan keseksian.
Penasaran dengan videonya? Simak di sini!
(ron/mmu)