100 Hari Wafatnya Uje, Pipik Beri Santunan pada 230 Anak Yatim

Jakarta - 100 Hari sudah almarhum Ustad Jeffry Al buchory pergi. Untuk mengenang kepergiannya, sang istri, Pipik Dian Irawati senantiasa memanjatkan doa dan memberikan santunan kepada anak yatim.

Berbeda dari acara sebelumnya, 100 hari mengenang kepergian Uje kali ini terlihat sederhana. Bertempat di kediaman almarhum, Perumahan Bukit Mas, Rempoa, Tangerang Selatan, Sabtu (3/8/2013) malam, istri almarhum, Umi Pipik menggelar buka puasa bersama dan santunan kepada anak-anak yatim.


"Alhamdulillah kita cuma bisa memberi santunan untuk anak yatim, ada 230 anak, sama buka puasa bersama," ucap Pipik.


Berbagi sedikit rezeki dengan anak yatim, dipilih Umi Pipik karena momen100 Hari sudah almarhum Ustad Jeffry Al buchory pergi. Untuk mengenang kepergiannya, sang istri, Pipik Dian Irawati senantiasa memanjatkan doa dan memberikan santunan kepada anak yatim. yang pas saat Ramadan. Dalam acara itu, jamaah yang hadir turut mendoakan mendiang dan bersalawat.


"Semoga anak-anakku yang memperingati almarhum dapat berkumpul dengan beliau di akhirat nanti, semoga doa kalian membuat almarhum tenang di sana," harap Pipik.


Para ahabat almarhum pun senantiasa tetap hadir, seperti ustad Fikri, Habib Fahri, Ustad Udjae dan Buya Oong. Tak ketinggalan kalangan selebriti seperti Virnie Ismail juga datang.


Namun, dari banyaknya yang datang sang Ibunda, Umi Tatu Mulyana justru tak terlihat. Kabarnya, sang bunda justru akan menggelar acara yang sama di daerah Mangga Besar, Jakarta Pusat, Minggu (4/8/2013).


(pus/kmb)