Kali ini, di karya terbarunya ia tidak menampilkan dalam bentuk doodle melainkan mural. Wanita yang akrab disapa Icha ini menggambarkan metamorfosis dari seorang peremouan menjadi ibu.
"Saya sering mengambil tema-tema yang punya kedekatan dengan saya. Sekarang saya ambil cerita tentang siklus wanita yang menjadi seorang ibu," ungkapnya kepada detikHOT di sela-sela pameran mural 'Wall 4 All' yang digelar Art Dept ID di Pasific Place, kemarin.
Warna-warna yang ditampilkannya pun terbilang sesuai dengan ciri khas Icha. Warna muda dan kental unsur feminin.
Sebelumnya di Indonesia Art Festival 2014 atau ARTE, ia pernah membuat ilustrasi berjudul 'Panty Theory'. Ibu satu anak ini mengisahkan kehidupan seorang perempuan dilihat dari pakaian dalamnya. Terdapat tiga fase hidup yang terkait dengan pakaian dalamnya.
Pertama adalah masa kanak-kanak, dewasam hingga menjadi seorang ibu. Baginya, pakaian dalam perempuan digunakan untuk menutupi, melindungi, dan menjaga bentuk tubuh. Namun juga memiliki nilai tersendiri karena keintimannya.
Sampai saat ini, ia terus membuat ilustrasi dan tetap mendesain produk tas kulit rintisannya bersama kedua rekannya.
(tia/mmu)