Pesona-pesona yang dimiliki GOT7 ini rupanya yang menarik para 'Noona Fans'. Ini merupakan sebutan untuk penggemar idola KPop yang merupakan para perempuan-perempuan yang usianya lebih tua dari para personel sebuah grup.
Ditanya soal popularitasnya di kalangan perempuan yang lebih tua, para personel grup pelantun 'Girls Girls Girls' itu punya jawaban sendiri. Seperti apa?
"Kupikir karena mereka menyukai bagaimana kami bersikap apa adanya dan menunjukkan sisi riang kami di depan kamera. Mungkin juga karena kami selalu berusaha terlihat seksi, padahal kami tidak seksi," kata Yugyeom seraya tertawa.
Berbeda dengan sang maknae, personel asal Thailand BamBam punya pendapat lain. Si imut ini mengaku dia suka dengan perempuan yang berusia lebih tua beberapa tahun darinya.
"Aku suka mereka. Alasan lain kurasa karena belum ada penyanyi yang lebih muda dari kami. Yugyeom dan aku mungkin adalah yang termuda di antara semua idola KPop," tambahnya.
BamBam dan Yugyeom lahir pada tahun 1997 dan debut di usia mereka yang baru menginjak 17 tahun di 2014 ini. Pesona mereka yang punya sisi imut dan manja sepertinya jadi magnet penarik para 'Noona Fans'. Benar?
(ron/mmu)