Mulai dari Tampil di BBC Hingga Mampir ke Rumah Perdana Menteri

Jakarta - Nidji akan mengajak dua Nidjiholic beruntung untuk berjalan-jalan di kota London, Inggris. Berbagai kegiatan menarik pun dilakukan mereka sepanjang lima hari di sana.

Mulai dari tampil di kantor berita BBC hingga main-main ke '10 Downing Street' yang mana di sana merupakan rumah Perdana Menteri Inggris, David Cameron berada. Wow!


"Kita ada jadwal wawancara di BBC dan tampil di sana. Terus kita ke '10 Downing Street' jadi disitu rumah dari PM Inggris," ucap sang vokalis, Giring saat menggelar jumpa pers di Kedubes Inggris di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (5/9/2014).


Perjalanan kali ini mungkin kali pertama untuk Giring. Tapi, ia mengaku tetap excited dengan perjalanan bersama dua penggemar Nidji itu.


"Alhamdulilah ini perjalanan kedua. Dari pertama pengen nemenin dua fans nanti gue jadi tur guide deh," jelasnya.


Para personel Nidji lainnya pun juga punya tujuan masing-masing saat pergi ke London. Tapi ada satu tujuan yang para personel sepakat untuk dikunjungi.


"Ya pokoknya kita harus ke tempat yang bersejarah untuk industri musik dunia," ucap sang gitaris, Rama.


Atas kerjasama PT Melon Indonesia, Musica Studio's dan Garuda Indonesia, detikHOT berkesempatan untuk mengikuti keseruan Nidji dan dua Nidjiholic di London. Seperti apa kisah serunya? Simak terus di detikHOT!


(fk/kmb)