Tidak hanya merchandise resmi saja ternyata yang diburu EXO-L (fans EXO) di konser EXO Jakarta. Para fans juga nampak asyik memilih-milih merchandise tidak resmi yang dijual di sekitar arena konser.
Merchandise yang dijual pun bermacam-macam. Mulai dari kipas, topi, kalung, bando, sandal hingga jam tangan yang bergambar wajah para idola.
"Jam tangan harganya Rp 60 ribu. Desain sendiri. Macem-macem yang bisa didesain sendiri. Tas juga," ujar Tia yang juga memiliki bisnis online shop.
Selain itu, ada juga Wina yang sudah berada di lokasi konser mulai dari pukul 07.00 WIB untuk menjual pernak-pernik EXO.
"Aku nggak nonton konser EXO ini. Cuma jualan aja. Nanti pas konsernya mulai aku balik. Tapi biasanya nunggu sampe konser kelar juga," ujar Wina yang sudah mulai jualan merchandise sejak konser Music Bank Jakarta pada detikHOT.
Ia menjual banner seharga Rp 15 ribu hingga cheering finger seharga Rp 50 ribu. Semuanya ia desain sendiri. Tak hanya EXO, Wina juga menjual pernak-pernik Super Junior.
EXO akan menggelar konsernya bertajuk 'The Lost Planet in Jakarta' malam ini, Sabtu (6/9/2014) di Lapangan D Senayan, Jakarta. Rencananya, konser dimulai pukul 18.30 WIB.
(kak/kmb)