Getty.
Jakarta - Iggy Azalea memang tak tampil di malam puncak MTV Video Music Awards 2014. Tapi ia tampil sebelum malam puncak MTV VMA 2014 dimulai.
Sebuah kejadian sial pun menimpa Iggy saat tampil. Penyanyi asal Australia itu jatuh dari atas panggung.
Kejadian tersebut menimpa Iggy saat tengah asik menyanyikan lagu 'Fancy'. Tengah enak-enak bernyanyi, ia tak sadar sudah berada di pinggir panggung.
Alhasil, saat Iggy menoleh ke arah penonton ia malah terjatuh. Lewat potongan video yang diunggah para penggemarnya, nampak Iggy jatuh cukup kencang ke bawah panggung.
Untungnya, Iggy tidak terluka dengan kejadian tersebut. Ia justru seperti santai dan sempat berkicau tentang kejadian tersebut sambil mem-posting potongan video saat ia jatuh.
"Sorry but it would be a crime not to share this with you all, I know I laughed," kicaunya lewat akun Twitternya.
(fk/mmu)