Sama halnya yang disajikan oleh Rossa, dalam album terbarunya 'Love, Life and Music'. Dibuka dengan lagu 'Your Dreams Our Inspirations', suasana ceria nan penuh inspirasi disajikan dalam lagu tersebut.
Memasuki lagu kedua ada 'Jatuh Cinta Setiap Hari', perempuan asal Sumedang itu terasa lebih 'muda'. Musik yang didominasi beat-beat piano dengan backing vocal membuat lagu tersebut lebih segar.
Setelah rona ceria di dua lagu awal, suasana sedikit sendu terasa di lagu ketiga, 'Sisakan Hatimu'. Duet manis juga terasa di track selanjutnya 'Kamu Yang Ku Tunggu'.
Vokal Rossa dan teman duetnya Afgan seperti melebur menjadi satu menjadi nyawa dalam lagu tersebut. Kemudian, sampai ke lagu 'jagoan' dalam album ini yaitu 'Hijrah Cinta'.
Lagu yang berkisah tentang mendiang Ustad Jeffery Al-Buchori itu dihiasi dengan banyak kata-kata penuh makna. 'Hijrah Cinta' sepertinya sukses membuat buluk kuduk para pendengarnya berdiri.
Setelah bersendu ria, Rossa kembali menyajikan lagu yang cukup bisa membuat pinggul bergoyang lewat lagu 'Bukan Bukan'. Kemewahan musik yang disajikan Rossa kembali terasa di lagu 'Setia Menanti'
Selanjutnya ada lagu 'Milyaran Abad', 'Hati Tak Bertuan' dan 'Salahkan'. Judul terakhir merupakan lagu duet Rossa dengan penyanyi asal Malaysia, Hafiz. Album 'Love, Life and Music' ditutup dengan lagu upbeat bertajuk 'As One'.
Berikut daftar lagu di album 'Love, Life and Music':
1. Your Dreams Our Inspirations
2. Jatuh Cinta Setiap Hari
3. Sisakan Hatimu
4. Kamu Yang Ku Tunggu (ft. Afgan)
5. Hijrah Cinta
6. Bukan Bukan
7. Setia Menanti
8. Milyaran Abad
9. Hati Tak Bertuan
10.Salahkan (duet Hafiz)
11.As One
(fk/mmu)