Sisca Dewi Punya Kesibukan dan Fokus Baru

Jakarta - Tak cuma Angel Lelga dari PPP yang jadi selebriti sekaligus menjabat tugas sebagai Wasekjen di Partainya. Artis Sisca Dewi baru terpilih Wasekjen Partai Hanura Bidang Penggalangan Perempuan. Kini ia pun siap sepenuhnya berbakti di partai dan menepi dari dunia hiburan.

Pelantun 'Aku Bukan Untukmu' itu menilai selama ini ranah politik masih terlalu 'maskulin' karena masih didominasi kaum pria. Ia pun ingin menjadi pembeda.


"Saya sebagai Wasekjen bidang Penggalangan Perempuan melihat partisipasi perempuan di bidang politik dan penyelenggara negara masih rendah. Saya berkeinginan mengajak para prempuan Indonesia supaya tidak enggan terjun di partai politik," kata wanita yang pernah dekat dengan Roy Marten itu kepada detikHOT, Sabtu (28/2/2015).


Simak: Kim Kardashian Rayakan 27 Juta Follower dengan Selfie Pamer Bokong


Sisca yang aktif sebagai penyanyi memang sudah seperti menghilangkan diri dari layar kaca. Ia pun merasa ini kesempatan wanita untuk mensejajarkan diri dengan pria.


"Bukan hanya mereka bukan sebagai pelengkap tapi sebagai aktor dalam merumuskan kebijakan partai. Kebijakan selama ini masih sangat maskulin kurang menyentuh masalah perempuan dan anak karena pembuat kebijakan masih didominasi laki-laki," ujarnya.


Sisca Dewi tak sendiri menjadi pengurus partai. Dari pengumuman‎ pengurus DPP Hanura 2015-2020 Ada Krisdayanti, Reny Djayusman dan David Chalik yang juga resmi menjadi pengurus.


(kmb/kmb)