Ini Dua Penampil Spesial di Malam Pembukaan ASEAN Literary Festival 2015

Jakarta - Selain diisi oleh penampilan pianis Ananda Sukarlan dan sastrawan Khrisna Pabichara, malam pembukaan ASEAN Literary Festival (ALF), 19 Maret nanti juga akan diwarnai dengan dua penampilan spesial lagi. Mereka adalah penari muda berprestasi Nabilla Rasul dan musisi asal Finlandia, Signmark.

Signmark adalah musisi tuna rungu pertama di dunia yang berhasil mendapatkan kontrak rekaman dengan label major dunia. "Kami ingin menunjukan komitmen bahwa ALF memberikan hak yang sama kepada para penyandang difabel," ucap Direktur ALF 2015, Abdul Khalik, Jumat (27/2/2015).


Baca Juga: ASEAN Literary Festival 2015 Beri Penghormatan pada Sitor Situmorang


Sedangkan Nabilla Rasul akan menginterpretasi puisi Sitor Situmorang yang berjudul 'Dia dan Aku' dalam bentuk tarian. Nabilla adalah peraih Hibah Seni Yayasan Kelola 2013 dan pernah tampil di drama musikal 'Onrop!', 'Dance Generation' dan 'Heart Records'. Kelahiran 1990 ini belajar balet klasik sejak usia 5 tahun di Sekolah Ballet Sumber Cipta.


"ASEAN Literary Festival tidak hanya menjadi festival sastra saja tapi juga merayakan keragaman bahasa," ujar Abdul.


Tahun lalu negara yang berpartisipasi hanya 14 negara tapi kini jumlahnya meningkat lebih dari 20 negara ASEAN dan non-ASEAN. Festival yang digelar dari 15 sampai 22 Maret ini akan menghadirkan berbagai penulis, sastrawan sampai industri penerbitan dari berbagai negara. Informasi selengkapnya di www.aseanliteraryfestival.com.


(tia/mmu)