Senin, 23/02/2015 08:47 WIB
Adhie Ichsan - detikHOT
Foto: J.K Simmons menerima piala Oscar pertamanya (Getty Images)
Malam puncak pengumuman pemenang Academy Awards ke-87 telah dimulai. Pemenang pertama dari penghargaan tertinggi insan film AS dan dunia itu berasal dari kategori Aktor Pendukung Terbaik yang dimenangkan J.K Simmons.
Aktor berkepala plontos ini menang Oscar lewat perannya di film 'Whiplash'. Ia tampil sangat menyeramkan sebagai guru musik yang ambisius. Sebelumnya, Simmons juga memenangkan Golden Globe Awards di kategori yang sama.
BACA JUGA: Ungkapkan Prasangka Rasial, David Oyelowo Kritik Academy Awards
Simmons mengalahkan Mark Ruffalo yang berperan di film 'Foxcather' dan Robert Duvall yang cukup baik bermain di 'The Judge'. Kemudian ada Ethan Hawke dari film 'Boyhood', serta Edwarn Norton yang beraksi 'Birdman'.
"Terima kasih kepada semua yang terlibat di film Whiplash," kata Simmons saat menerima piala.
Ketika menyampaikan rasa terima kasih di panggung, Simmons yang mengenakan setelan jas hitam juga menyelipkan nama istri dan ibunya. Aktor berusia 60 tahun itu juga mengatakan hal yang saat ini mungkin sudah mulai dilupakan.
"Sampaikan rasa terima kasihmu untuk ibumu secara langsung," katanya merujuk pada generasi saat ini yang sudah begitu terikat pada gadget.
(ich/ich)