Sahrul Gunawan dan Istri Lebih Pilih Tinggal di Konsep Town House Dibandingkan Kompleks Biasa

Jakarta - Setiap tipe rumah serta kawasannya tentu saja merupakan salah satu pilihan tempat tinggal bagi setiap keluarga. Entah itu rumah hingga apartemen. Namun bagi pasangan Sahrul Gunawan dan keluarga kecilnya, tinggal di berbagai tempat itu sudah pernah dijalaninya.

"Dulu pernah punya rumah di Cibubur dan itu bagiku jauh. Di apartemen juga pernah," ujar Indri kepada detikHOT di Permata Hijau Town House, Selasa lalu (1/4/2014).


Dari sana, mereka memutuskan untuk mencari hunian yang nyaman bagi keluarganya. Serta yang dekat dengan rumah mertua dari Sahrul yang terletak di Tomang, Jakarta Barat. "Aku tuh besar di kawasan ini sampai sebelum menikah. Ke mana-mana sudah terbiasa di sini. Makanya kita pilih yang tengah-tengah, yah di sini," kata Indri.


Hal yang sama juga dikatakan Sahrul. Di kompleks ini, rumahnya dibatasi dan menjadi tidak terlalu ramai. Selain itu, juga ada tempat bermain anak-anak dan aksesnya lebih dekat.



"Anak-anak kalau main sepeda juga aman. Selama 24 jam dijaga satpam terus, jadi enak di town house ini," ujar aktor yang terkenal lewat serial 'Jin dan Jun' ini.


Luas bangunan rumah ini yakni 351 m2 dan luas lahan 207 m2 ini, dari segi eksterior memang sama dengan rumah lainnya. Namun di setiap ruangan berhasil dimainkan oleh Indri.


Rumahnya terdiri dari garasi besar, ruang tamu, empat kamar tidur, taman di lantai satu, dan lantai tiga sebagai ruang pembantu rumah tangga. Saat membelinya pun diakui Indri sudah tergolong harga yang mahal. Oleh karena itu, Indri meminimalisir budget dalam segala furniture di ruangan serta memutar otak dengan membuat cara-cara tertentu.



Alhasil, meski tinggal di town house tapi mereka berhasil menerapkan gaya American Classic Country. "Beberapa kali aku suka ubah wallpaper atau tata letaknya. Atau ada yang diperbaharui juga, biar enggak jenuh tapi tetap dengan tema yang sama," katanya.


(tia/utw)