Penyanyi yang pernah berduet dengan Mariah Carey itu melakukan hal bodoh saat tampil membawakan lagu miliknya 'Adorn'. Saat tengah membawakan lagu tersebut, tiba-tiba di akhir lagu Miguel melompat. Tentu saja maksudnya melompat ke panggung lainnya yang dipisahkan oleh sekumpulan penonton.
Sialnya, lompatan yang dilakukannya tak sempurna, hingga membuatnya jatuh di ujung panggung. Lebih sialnya lagi, di ujung panggung itu terdapat dua orang penonton wanita yang tertiban badan Miguel.
Entah menahan malu atau mencoba mencairkan suasana, Miguel tetap melanjutkan penampilannya. Ia pun merangkul salah satu penonton yang terlihat mencoba membantu dua 'korban' Miguel yang kesakitan.
Setelah itu, mungkin karena merasa bersalah, Miguel mendatangi penonton yang menjadi 'korban' aksinya itu untuk minta maaf.
"Well, sepertinya semuanya sudah clear ya," ucapnya seperti menahan malu.
Aduh, ada-ada saja ya Miguel ini.
(fk/mmu)