Tak hanya kerap terlihat mesra di berbagai kesempatan, Benji juga punya cara sendiri untuk menunjukkan cintanya pada bintang film 'Sex Tape' itu. Personel grup musik Good Charlotte tersebut melukiskan tato bertuliskan 'Cameron' di dadanya.
Baca juga: Rayakan Ultah Anak, J.Lo dan Marc Anthony 'Rujuk'
Ingin seluruh dunia tahu, Benji pun mengunggah foto tato barunya tersebut pada akun Instagram-nya. Pada foto tersebut, sang rocker nampak tersenyum ke arah kamera.
"Aku memikirkan tentang dirimu #LuckyMan," tulis Benji pada caption foto.
Cameron Diaz dan Benji Madden resmi menikah pada 5 Januari lalu. Pesta pernikahan yang digelar dengan adat Yahudi tersebut dihadiri oleh beberapa teman selebriti seperti Drew Barrymore, Gwyneth Paltrow, Nicole Richie, Leslie Mann dan masih banyak lainnya.
(dal/mmu)