"Mbak Venna tetap meminta pengasuhan anak bersama-sama. Mbak Venna tidak meminta mengasuh sendiri. Mbak Venna tak mau memutuskan tali darah ayah dan anak. Jadi, kalau Mbak Venna rumahnya terbuka," ungkap kuasa hukum Venna, Kemala Dewi usai sidang di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (20/5/2013).
Sementara Venna sendiri mengungkapkan keinginannya agar tidak 'perang' di media. Ia pun terlihat masih menyimpan rasa kecewa setelah sidang minggu lalu.
"Saya di sini hanya bisa menyatakan bahwa ide untuk tidak perang di media itu juga dari kita. Dari saya terutama. Karena minggu kemarin saya kaget, di dalam sidang tidak ada urusan Rp 40 juta, tiba-tiba di luar sidang ada pengacaranya Mas Ivan bilang, syarat Venna rujuk adalah Rp 40 juta. Tidak ada sama sekali," tegas Venna.
Venna menambahkan, dirinya hanya berharap Ivan mencabut talak di depan orangtuanya. "Saya cuma pengen karena ini pernikahan Islam, dicabut talaknya depan orangtua. Karena orangtua kita masih hidup, masih sehat, hanya itu," harapnya.
(nu2/mmu)