Chester Bennington Siap Beri Sentuhan Berbeda di Stone Temple Pilots

Jakarta - Bukan perkara mudah menggantikan posisi vokalis di sebuah band. Seperti yang dilakukan vokalis Linkin Park, Chester Bennington yang menggeser Scott Weiland sebagai vokalis band Stone Temple Pilots.

Chester sadar begitu banyak tantangan untuk menggantikan sosok Scott yang sudah lebih dari dua dekade melekat dengan Stone Temple Pilots. Tapi, pria yang di tubuhnya penuh tato itu siap memberi warna berbeda di grup band yang berdiri sejak 1986 itu.


"Saat ini kami tak terikat dengan label mana pun. Alhasil kita bisa membuat musik sesuka hati kita," ujar Chester kepada Majalah Rolling Stone, Senin (3/6/2013).


"Kita senang bisa duduk bareng dan membuat sesuatu yang menggelegar. Kita banyak membuat lagu, banyak sekali. Kita akan keluar dengan musik yang baru yang tentunya lebih dari standar sebelumnya," tegasnya.


Sedangkan, Chester sendiri masih memegang komitmennya untuk tetap menjadi 'pemegang mic' di Linkin Park. Baginya, tak bisa disamakan saat dirinya berada atas panggung bersama dua band besar itu.


"Setiap band punya ciri khas sendiri. Stone Temple Pilots lebih seksi dan lebih klasik. Sedangkan Linkin Park lebih modern dengan teknologi yang dipakainya," jelasnya.


(fk/mmu)