Ingin Bermusik dengan Jujur, Musikimia Tolak Lip-Sync

Jakarta - Beberapa acara televisi banyak yang menuntut para pengisi acaranya untuk tampil secara lip-sync. Ada band yang tak masalah dengan hal itu, namun ada juga yang secara terang-terangan menolaknya.

Salah satu menolak adalah band bentukan tiga personel Padi, Musikimia. Mereka sepertinya sudah punya komitmen bahwa saat tampil di panggung harus live.


"Yang pasti satu, harus live. Ada beberapa acara musik itu untuk tidak memberikan tampil secara live," ungkap sang vokalis Fadly saat ditemui di kawasan Depok, Kamis (21/3/2013).


"Intinya kita ingin bermusik dengan jujur," sambung sang drumer, Yoyo.


Fadly menambahkan komitmen tersebut sampai saat ini masih dipegang oleh mereka. Menurutnya, tampil secara live sebetulnya bisa menjadi pembelajaran tersendiri bagi sebuah grup band.


Namun, ia juga menandaskan, hal terpenting dengan tampil secara live adalah bisa memberikan sesuatu yang tak ternilai harganya untuk para penggemar mereka.


"Yang penting dari live adalah kedekatan dengan orang yang mendengarkan. Itu mahal harganya dan berharga banget," jelasnya.


Musikimia terdiri dari tiga personel Padi yaitu, Fadly (vokalis), Rendra (Bass) dan Yoyo (Drum). Formasi mereka dilengkapi oleh sosok Stephan yang mengisi gitar.


(fk/mmu)