Hal itu terungkap dalam sidang lanjutan kasus cerai mereka digelar Rabu (19/3/2013) kemarin. Sidang yang menghadirkan saksi itu mengungkap adanya kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) Didi terhadap Garnetta.
Saat dikonfirmasi, pengacara Garnetta, Milano Lubis membenarkan bahwa kliennya pernah dipukul dan disundut rokok oleh Didi. Tak mau dianggap sembarang bicara, Milano menegaskan mempunyai bukti foto soal kekerasan tersebut.
"Itu semua foto (disundut rokok) itu ada semua buktinya," ungkap Milano kepada detikHOT, Rabu (20/3/2013).
"Garnetta pernah dibekap mulutnya, semua yang disampaikan di sidang ya seperti itu adanya, saya nggak berani ngomong seperti apa saja kekerasannya, tapi menurut Garnetta dia pernah ditindih, dibekap dan disundut," urai lagi.
Namun, pihak Didi melalui pengacaranya, Sunan Kalijaga membantah adanya KDRT terhadap Garnetta. Lagi pula, menurut Sunan, masalah tersebut sudah melebar dari fakta persidangan.
"Kita bantah itu, Didi tidak melakukan KDRT lagi kenapa itu sampai dibahas toh dari awal sidang Didi maupun Garnetta mau cerai baik-baik. Ini masalah utang-piutang sampe kekerasan kok dibawa-bawa," ujar Sunan menanggapi pihak Garnetta.
"Dari awal mereka mau pisah baik-baik karena ketidakcocokan lagi ini kenapa dimunculkan semua yang tidak benar," tambah Sunan.
(kmb/mmu)